Thursday, June 9, 2011

Biaya versus Biaya

Ini sekadar catatan saja gimana dasar dan biaya sekolah di Bona dan TK Mini Cip Indah untuk 2011/2012

TK Mini Cip Indah 
Kelas Parkit (usia 3-4 tahun). Kelas Rabu dan Sabtu, pk 8-9 (1 jam)
Uang pendaftaran Rp 4.150.000
Uang sekolah Rp 225.000/bulan
Uang ini sudah mencakup: seragam, peralatan sekolah, pemeriksaan kesehatan (2x setahun), asuransi kecelakaan, seminar sehari, rekreasi, pesta akhir tahun.
Bahasa pengantar: bhs Indonesia. Bahasa Inggris hanya akan diperkenalkan saja. 
Kalau jalan-jalan akan ada extra charge lagi. Itu nanti akan dikumpulin sama Komite Sekolah *baru tau gw kalau playgroup aja udah ada komite sekolah.. jangan-jangan ada TK RSBI hihihi*

Sanggar Kreativitas Bona Rawamangun
Mulai tahun ajaran 2011/2012 rupanya Bona punya TK A dan TK B, sebelumnya kan gak punya. Karena itu usia masuk kelas PG-nya juga dipercepat. Maksudnya gini. Kalau dulu kelas Cimut adalah untuk 2-3 tahun, sekarang kelas Cimut adalah untuk anak 1-2 tahun. Gile, umur 1 tahun udah masuk sekolah? *gelengkepala*
Kelas Upik (usia 3-4 tahun). Kelas Senin-Rabu-Jumat atau Selasa-Kamis-Sabtu pk 08-11 (3 jam).
Di hari Rabu atau Kamis adalah saatnya ekskul, maka kelas akan berakhir pada 12.15 (ekskul 45 menit). Ekskul: basket, bola, balet dan masak.
Uang pendaftaran: Rp 2.500.000
Uang sekolah: Rp 315.000/bulan
Uang seragam 2 buah Rp 95.000
Uang peralatan sekolah Rp 950.000 tahun
Uang ekskul: Rp 200.000 per 3 bulan

Kalau tadi membandingkan dalam skema setahun, ditambah biaya transport pp rumah-sekolah, maka selisih total biaya di TK Mini dan Sanggar Bona hampir 2 juta. Yang lebih murah adalah TK Mini.

Nah sekarang biar kata udah gw break down gini, tetep aja gundah gelisah. Baeknya pilih TK Mini (seperti gw dulu sekolah di TK Mini) atau di Sanggar Bona ya? Uhuk.

No comments: